Home > Berita > Siak

Jalan Menuju Pelabuhan Buton Siak Ambles, Truk Pengangkut Cangkang Sawit yang Sedang Mogok Tertimbun

Jalan Menuju Pelabuhan Buton Siak Ambles, Truk Pengangkut Cangkang Sawit yang Sedang Mogok Tertimbun

Truk pengangkut cangkang sawit yang sedang mogok tertimbun karena jalan ambles.

Kamis, 07 November 2019 11:15 WIB
Sahril Ramadana
SIAK, POTRETNEWS.com - Satu unit truk ”hilang” ditelan jalan nasional Pusako-Buton, Kamis (7/11/2019) pagi. Kok bisa? Truk pengangkut cangkang sawit ini bukan hilang dicuri, melainkan ambles ke dalam jalan nasional tadi di Kecamatan Pusako, Kabupaten Siak, Riau.

Kasat Lantas Polres Siak, AKP Brigita Atvina mengatakan, kejadian itu berawal saat truk mogok Rabu (6/11) sore kemarin kira-kira pukul 18.30 WIB. ”Sopir pun keluar dan mencari pertolongan. Tengah malam pada pukul 22.30 WIB, truk sudah dalam posisi miring, seperti tertelan,” kata Brigitta kepada potretnews.com.

Waktu itu, truk ingin menuju Pelabuhan Tanjungbuton mengantarkan muatannya (cangkang). Namun tiba di jalan tadi truk mogok tepat di jalan yang digenangi air.

”Jam 23.00 WIB kemarin mobil masih kelihatan. Namun berangsur-angsur ambles ke bawah. Paginya pukul 06.00 WIB, sudah ke tutup semua sama tanah. Naasnya lagi mobil tertimpa pohon di samping jalan," ucap Brigitta.

Brigitta mengatakan, jalan tersebut memang tampak terlihat sudah retak. Bahkan retaknya sudah sampai ke pemukiman warga di sana. ”Ini kita (Dinas PU Tarukim Siak dan Dishub Siak) masih rembuk sambil nunggu alat berat yang dapat menggali mobil dari jauh," ujarnya. ***

Kategori : Siak, Umum
wwwwww