Home > Berita > Riau

Umri Liburkan Kampus Selama 2 Hari agar Semua Elemen Bisa Nyoblos

Selasa, 16 April 2019 20:21 WIB
Muhamad Maulana
umri-liburkan-kampus-selama-2-hari-agar-semua-elemen-bisa-inyoblosiKampus Universitas Muhammadiyah Riau di Jalan Tuanku Tambusai Pekanbaru.
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Ikut mensukseskan jalannya Pemilu 2019, Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) mengeluarkan kebijakan meliburkan semua aktivitas perkuliahan. Libur itu berlaku mulai tanggal 16 sampai 17 April dan perkuliahan kembali aktif pada tanggal 18 April.

Kebijakan itu ditandai dengan keluarnya surat edaran dari kampus yang ditandatangani oleh Wakil Rektor II Umri, Bakaruddin dan sudah disampaikan kepada seluruh civitas akademika.

”Umri sangat mendukung kegiatan Pemilu yang diadakan pemerintah Indonesia. Oleh karena itu umri ikut menyukseskan dengan meliburkan semua civitas akademika selama dua hari," ungkap Wakil Rektor I Umri, Sri Fitria Retnowati, Selasa (16/4/2019).

Dijelaskannya, di tanggal itu, semua kegiatan akademis dihentikan. Sehingga mahasiswa, dosen, karyawan dan semuanya bisa berpartisipasi menggunakan hak suaranya.

Kebijakan meliburkan aktivitas kampus itu juga untuk memfasilitasi warga kampus yang berasal dari luar kota Pekanbaru agar memiliki waktu mempersiapkan diri ikut mencoblos pilihan mereka dalam pemilu.

"Karena untuk pemilih luar Pekanbaru, tentu membutuhkan waktu lebih agar bisa tiba di daerah dimana ia bisa menggunakan hak pilihnya," kata Sri Fitria.

Diharapkan dengan fasilitas libur ini, seluruh civitas akademika Umri tidak ada yang memilih golput. Semua dosen, mahasiswa dan karyawan diharapkan sadar bahwa turut serta menentukan pilihannya sangat penting bagi iklim demokrasi negara ini.

Karena sudah diliburkan, maka civitas akademika diharapkan bisa merasa lebih leluasa datang ke Tempat pemungutan suara (TPS) masing-masing. Karena terbebas dari kewajiban-kewajiban melakukan aktivitas kampus. ***
Kategori : Riau, Umum
wwwwww