Home > Berita > Umum

Jeritan Petani Sawit Riau: Hemat-hemat makan, Bayar Sekolah Tak Mampu

Jeritan Petani Sawit Riau: Hemat-hemat makan, Bayar Sekolah Tak Mampu

Gambar hanya ilustrasi, tidak terkait dengan berita. (sumber: internet)

Selasa, 31 Juli 2018 08:28 WIB
INDRAGIRI HULU, POTRETNEWS.com - Para petani di Riau menjerit pasca anjloknya harga buah kelapa sawit yang menjadi komoditi mereka. Biasanya sawit dihargai Rp 1.600 per kilogram, kini berkisar di bawah Rp 1.000. Penghasilan petani tak dapat membayar sekolah anak-anak mereka. "Harga kelapa sawit turun setelah Lebaran kemarin, entah apa alasannya tiba-tiba saja turun drastis," ungkap Yanto Efendi Panjaitan, salah seorang petani sawit di Desa Pematangjaya Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, Senin (30/7/2018).

Yanto menjelaskan, meski sejumlah pabrik kelapa sawit (PKS) menghargai dengan harga yang berbeda-beda, namun tetap tidak sesuai dengan hasil jerih payah mereka. Bahkan, selain sulit membayar uang sekolah anak-anak, petani juga kesulitan membeli bahan pangan dan sandang.

”Ya kalau untuk beli beras, hemat-hematlah makannya. Tapi kalau untuk bayar uang sekolah anak-anak ini yang tidak mampu. Sekarang kan anak-anak baru masuk sekolah, ada saja biaya yang harus dibayar," kata Yanto, dilansir potretnews.com dari merdeka.com.

Yanto menyebutkan, di PKS PT Inecda perusahaan milik pengusaha asal Korea tersebut menghargai sawit petani hanya Rp 850 per kilogramnya. Biasanya mencapai Rp 1.600. Terjadi penurunan harga seratus persen.

"Kalau di PT PAS, mereka memang membeli sawit petani Rp 1.060 per kilo. Tapi banyak potongannya, bahkan mencapai 7 persen, ya sama saja dengan PKS lainnya. Intinya semua PKS menurunkan harga sangat drastis," ucap Yanto.

Petani mau tidak mau harus memanen sawit mereka meski dengan harga murah. Sebab, jika tidak dipanen akan merusak pohon sawit dan juga penghasilan mereka hanya mengandalkan buah penghasil minyak makan tersebut.

"Selain pohonnya rusak, kalau tidak dipanen, perut kita pun akan kelaparan. Hanya dari sawit-lah sumber pencarian kami," tuturnya. ***

Editor:
Akham Sophian

Kategori : Umum, Inhu, Riau
wwwwww