Jasad 4 Terduga Teroris Penyerang Mapolda Riau Telah Diambil Keluarganya

Jasad 4 Terduga Teroris Penyerang Mapolda Riau Telah Diambil Keluarganya

Jasad 4 terduga teroris Riau sudah diambil keluarganya. (foto: detikcom)

Sabtu, 19 Mei 2018 10:43 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Empat jasad terduga teroris yang menyerang Mapolda Riau telah diambil pihak keluarga. Keluarga mengambil jasad itu tengah malam dari RS Bhayangkara Polda Riau. Keempat jasad terduga teroris tersebut atas nama Adi Sufyan, Suwardi, dan Mursalim. Keempatnya ditembak mati di halaman Mapolda Riau setelah melakukan penyerangan pada Rabu, 16 Mei 2018.

Dilansir potretnews.com dari detikcom, Kabid Humas Polda Riau AKBP Sunarto saat dimintai konfirmasi membenarkan hal itu. "Iya benar (jasad terduga teroris telah diambil keluarganya)," kata Sunarto tanpa bersedia menjelaskan lebih lanjut pada Sabtu (19/5/2018).

Pihak keluarga para terduga teroris itu mulai berdatangan ke RS Bhayangkara Polda Riau pada Jumat, 18 Mei 2018, sekitar pukul 23.30 WIB. Mereka datang dari Kabupaten Bengkalis untuk menjemput jasad teroris.

Para keluarga datang silih berganti untuk menjemput jasad teroris itu. Terakhir, jasad yang dijemput keluarganya pada Sabtu (19/5/2018) pukul 02.00 WIB. Tak ada komentar apa pun dari pihak keluarga terduga teroris itu. ***

Editor:
Akham Sophian

Kategori : Hukrim, Umum, Bengkalis
wwwwww