Home > Berita > Umum

Ini Dia Minuman yang Tak Boleh Terlewat Saat Anda Berkunjung ke Provinsi Riau

Ini Dia Minuman yang Tak Boleh Terlewat Saat Anda Berkunjung ke Provinsi Riau

Teh tarik. (foto: ilustrasi/istimewa)

Rabu, 21 Juni 2017 13:53 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com – Teh tarik menajdi salah satu minuman yang tak boleh terlewat saat berkunjung ke Provinsi Riau. Masyarakat kerap menjadikan teh tarik sebagai teman bersantai sambil bercengkrama bersama rekan. Untuk bisa menikmati segelas teh tarik, Anda tak perlu pergi jauh ke Riau, karena teh campur susu ini bisa dengan mudah dibuat di rumah.

Dilansir potretnews.com dari buku 5.000 Resep Makanan dan Minuman Indonesia karya Suryatini N Ganie via okezone.com, berikut resep lengkap teh tarik yang siap jadi minuman di rumah.

Bahan-Bahan
1 bungkus teh aroma melati
100 ml air panas
3 sdm susu kental manis
2 gelas stainless bergagang

Cara membuat
1. Seduh teh menggunakan air panas, diamkan hingga mengental dan pekat. Kemudian tambahkan susu kental manis lalu aduk hingga rata;
2. Ambil satu gelas lalu tuangkan secara bergantian sambil ditarik. Lakukan proses ini sebanyak beberapa kali hingga teh dan susu tercampur rata dan terlihat buih di atasnya. Sajikan segera. ***

Editor:
Fanny R Sanusi

Kategori : Umum, Riau
wwwwww