Home > Berita > Riau

Seorang Siswa SMA di Kampar Tak Ikut Ujian Nasional lantaran Menikah

Seorang Siswa SMA di Kampar Tak Ikut Ujian Nasional lantaran Menikah

Ilustrasi/Suasana ujian nasional di salah satu sekolah di Kabupaten Kampar, Riau.

Senin, 10 April 2017 17:43 WIB
BANGKINANG, POTRETNEWS.com - Hari ini seluruh sekolah menengah atas (SMA) dan madrasah aliyah (MA) melaksanakan ujian nasional (UN) di Kampar Provinsi Riau berjalan lancar.

Mata pelajaran UN yang diikuti hari ini adalah mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial, Ilmu Pengetahuan Alam dan Bahasa Indonesia. Namun ada satu siswa yang tak bisa ikut karena sudah menikah.

Kepala SMA N 1 Kecamatan XIII Kotokampar Pariyal seperti dilansir potretnews.com dari GoRiau.com mengatakan, dari sekolahnya, yang yang terdaftar di dinas sebanyak 112 siswa/i. Namun yang mengikutinya hanya 111 siswa karena yang satu siswa mengundurkan diri karena menikah.

"Murid yang mengikuti UN di SMA N 1 XIII Kotokampar sebanyak 111 murid, alhamdulillah berjalan lancar. Sebetulnya yang terdaftar di Dinas Pendidikan sebanyak 112, cuma karena satu orang murid mengundurkan diri karena menikah," sebutnya.

"Kita berharap siswa/i SMA N 1 Kecamatan XIII Kotokampar lulus 100 persen dan mendapatkan nilai yang bagus sebab alhamdulillah jauh hari kita dari pihak sekolah sudah berusaha melakukan pelajaran tambahan seperti tryout untuk menghadapi UN ini," ucapnya.

Sementara Kepala Sekolah SMA 1 Kecamatan Kotokampar Hulu, Kabupaten Kampar Darmulis MPd, Senin, (10/4/2017) usai pengawasan di sekolahnya mengemukakan, bahwa hari ini UN pertama diikuti semua yang terdaftar di Dinas Pendidikan Kabupaten Kampar sebanyak 86 siswa/i berjalan lancar.

"Alhamdulillah sebanyak 86 Siswa/ SMA 1 Koto Kampar Hulu yang terdaftar di Dinas Pendidikan Kabupaten Kampar bisa diikuti oleh semua siswa/i tanpa terkendala,'' ujarnya. Darmulis berharap sampai UN sampai hari Kamis mendatang bisa diikuti oleh semua siswa/i-nya, dan berpesan kepada siswanya agar terus belajar menghadapi di hari berikutnya .

"Saya selaku Kepala Sekolah SMA N 1 Kecamatan Koto Kampar Hulu berharap berjalan lancar sampai UN selesai kamis mendatang, dan saya mengimbau kepala seluruh murid agar terus belajar menempuh UN berikutnya. Dan yang terpenting jaga kesehatan," pungkasnya. ***

Editor:
Hanafi Adrian

Kategori : Riau, Kampar, Umum, Peristiwa
wwwwww