Home > Berita > Rohil

Bus Intra BK 7848 LB Tabrakan dengan Truk Tronton di Rantaubais Rohil Subuh Tadi, 4 Tewas

Bus Intra BK 7848 LB Tabrakan dengan Truk Tronton di Rantaubais Rohil Subuh Tadi, 4 Tewas

Kondisi bus dan truk tronton usai tabrakan subuh tadi. (foto: kepolisian/goriau.com)

Minggu, 04 September 2016 08:57 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Kecelakaan maut terjadi di ruas jalan di daerah Rantaubais, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Provinsi Riau, Minggu (4/9/2016) pagi tadi, pukul 05.30 WIB. Menurut informasi kepolisian sementara ini, empat orang meninggal dunia. Ini dibenarkan Kapolres Rohil AKBP Hendri Posma Lubis, yang dihubungi. "Di jalan lintas Telukberembun, tak jauh dari Pos Ops Ramadniya, di Rantaubais. Ada empat korban meninggal," kata kapolres.

Kecelakaan itu melibatkan bus Intra dengan sebuah truk dari arah berlawanan. Lantaran melaju kencang, supir bus tak sempat mengelak, saat melihat ada truk di depannya. Akibatnya, laga kambing pun tak lagi bisa terelakkan.

"Kondisi pengemudi bus Intra luka berat, sementara kondisi pengemudi truk tronton meninggal dunia. Kita sudah evakuasi ke rumah sakit dan sudah melakukan olah tempat kejadian perkara," sebut Posma.

Dia menguraikan, empat orang korban tewas ini antara lain dua orang laki-laki dan dua lagi perempuan. Untuk korban luka berat ada enam orang, di mana dua di antaranya perempuan dan empat lagi laki-laki.

"12 orang lainnya luka ringan. Semuanya sudah mendapat perawatan tim medis. Total keseluruhan korban ada 22 orang. Kita masih melakukan penyelidikan soal penyebab kecelakaan itu," ujar Posma. ***

Editor:
Farid Mansyur

Sumber:
GoRiau.com

Kategori : Rohil, Peristiwa
wwwwww