Sudah 2 Pekan Raib, Belum Ada Tanda Meriam Pintal Milik Kerajaan Pelalawan Ditemukan

Sudah 2 Pekan Raib, Belum Ada Tanda Meriam Pintal Milik Kerajaan Pelalawan Ditemukan

Deretan meriam peninggalan Kerajaan Pelalawan.

Kamis, 28 Juli 2016 14:39 WIB
PANGKALANKERINCI, POTRETNEWS.com – Pasca- raibnya benda bersejarah peninggalan Kerajaan Pelalawan, Riau, berupa Meriam Pintal yang terbuat dari tembaga seberat 100 kilogram dari dalam musala selepas terbakarnya Istana Sayap, sudah hampir 2 minggu belum menemukan titik terang keberadaan dan pelaku pencuriannya. Hal ini dibenarkan Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) Kabupaten Pelalawan, Zulkifli didampingi Sekretarisnya T Junaidi, ketika dikonfirmasi di ruangan kerjanya, Rabu (27/07/2016).

"Kita belum menemukan benda peninggalan itu hingga saat ini dan laporan kehilangan telah kita sampaikan ke pihak kepolisian," kata Zulkifli.

Menurut Zulkifli, semua penyeliddikannya kita percayakan kepada pihak Polres Pelalawan dan berharap semoga bisa secepatnya kita temukan dan dikembalikan ketempatnya semula,"kata Zul lagi.

Lanjut Zulkifli, menyebutkan sungguh ironis memang, benda yang begitu berharga hilang tanpa kita ketahui, mengingat lokasi penyimpanan yang kurang layak terkait terbakarnya Istana Sayap," ujar Zulkifli. ***

Editor:
Mukhlis

Sumber:
Riaubook.com

Kategori : Pelalawan, Peristiwa
wwwwww