”Pentolan” Pam Swakarsa Jadi Tersangka Bentrok dan Pembacokan Ketua LSM Pekat Indonesia Bersatu di Pekanbaru

”Pentolan” Pam Swakarsa Jadi Tersangka Bentrok dan Pembacokan Ketua LSM Pekat Indonesia Bersatu di Pekanbaru

Tiga orang yang diduga jadi aktor utama tawuran dan aksi pembacokan di Jalan Arifin Achmad Pekanbaru, Sabtu (27/2/2016) malam lalu.

Rabu, 02 Maret 2016 15:38 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Kepolisian Resort Kota (Polresta) Pekanbaru, Riau menetapkan tiga orang sebagai tersangka, pasca-bentrokan dua kelompok massa, di Jalan Arifin Achmad, Sabtu (27/2/2016) malam lalu, yang berujung dibacoknya Amri Bone, Ketua LSM Dewan Pimpinan Kecamatan (DPK) Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Baru (Pekat Indonesia Bersatu) di Kota Pekanbaru. Berdasarkan hasil pemeriksaan yang dilakukan secara maraton oleh Polresta Pekanbaru dan Polsek Bukit Raya, aparat berwajib akhirnya menetapkan tiga orang sebagai tersangka. Mereka berinisial Mo, JG dan JS. Ketiganya dari kelompok massa yang terlibat pertikaian dengan LSM Pekat.

"Sudah, tiga orang. Salah satu dari mereka (berinisial Mo, red) diduga selaku ketua dari kelompok tersebut. Mereka ini dari pam swakarsa," ujar Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Pekanbaru Kompol Bimo Ariyanto, Rabu (2/3/2016) siang.

Ketiganya ditengarai terlibat langsung dalam bentrokan yang berujung pada penganiayaan terhadap Amri Bone, korban yang disabet samurai tepat di tangan kirinya. Akibat kejadian itu, Amri ini terluka cukup parah hingga harus dilarikan ke rumah sakit.

"Mereka sudah kita tahan di Mapolresta Pekanbaru untuk selanjutnya menjalani pemeriksaan lanjutan. Selain mereka, ada tiga orang lagi yang juga kita amankan guna diperiksa. Statusnya masih saksi, karena belum cukup alat bukti yang mengindikasikan keterlibatannya," ujar Bimo. ***

(Farid Mansyur)
Kategori : Pekanbaru, Hukrim
Sumber:GoRiau.com
wwwwww