Saat Kebakaran di Jalan Karet Pekanbaru, Warga Histeris Berteriak, ”Tolonglah... Mana Pemadam Kebakaran”

Saat Kebakaran di Jalan Karet Pekanbaru, Warga Histeris Berteriak, ”Tolonglah... Mana Pemadam Kebakaran”

Kebakaran hebat melanda rumah dan kios warga di Jalan Karet, Pekanbaru, Jumat (12/1/2016) siang, beberapa saat lalu.

Jum'at, 12 Februari 2016 16:54 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Kepanikan jelas tampak dari suasana kebakaran di Jalan Karet RT 02 RW 01 Kelurahan Kotabaru Kecamatan Pekanbaru Kota, Pekanbaru, Riau, Jumat (12/2/2016) siang. 

Histeris warga yang rumahnya terbakar membahana di sela-sela api yang terus menjilati bangunan padat penduduk tersebut. "Tolonglah. Mana pemadam kebakaran. Ini apinya sampai ke sini, " teriak seorang perempuan muda.

Satu mobil pemadam kebakaran tampak kewalahan dengan kondisi api yang terus membesar. Beberapa warga lainnya tampak berupaya mengevakuasi barang-barang yang bisa diselamatkan dari rumah.

?Kebakaran hebat terjadi di Jalan Karet Kelurahan Kotabaru Kecamatan Pekanbaru Kota, Jum'at (12/2/2016) siang. Puluhan rumah tampak dilalap api yang dengan cepat terus menjalar ke rumah lainnya.

Kondisi perumahan yang padat menjadikan api dengan cepat merembet ke rumah lainnya. Pemilik rumah yang masih sempat menyelamatkan barangnya terus berupaya berlari dan memindahkan ketempat yang lebih aman. ***

(Mukhlis)
Kategori : Pekanbaru, Peristiwa
Sumber:Tribunpekanbaru.com
wwwwww