Home > Berita > Riau

Kabut Asap Mulai Mengancam, 5 Titik Panas Terdeteksi di Riau

Kabut Asap Mulai Mengancam, 5 Titik Panas Terdeteksi di Riau

Ilustrasi.

Kamis, 07 Januari 2016 13:53 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Satelit Terra dan Aqua Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mendeteksi sebanyak lima titik panas atau hotspot di Riau, Kamis (7/1/2015). Kepala BMKG Pekanbaru Sugarin melalui Kasi Data dan Informasi BMKG Pekanbaru mengatakan, lima hotspot tersebut berada di dua kabupaten di Riau, yakni kabupaten Bengkalis dan Kepulauan Meranti.

Slamet menyebutkan, hotspot paling banyak terdeteksi di Kepulauan Meranti dengan tiga hotspot. Dua hotspot di antaranya berada di Kecamatan Tebing Tinggi dan satu berada di Kecamatan Merbau.

"Satu di antara hotspot tersebut, yakni di Kecamatan Tebing Tinggi mengindikasikan adanya karlahut," katanya.

Kemudian hotspot di Kabupaten Bengkalis, disebutkan Slamet, berada di Kecamatan Bukit Batu. Namun, kecil kemungkinan daerah ini terjadi karlahut.

Sementara itu, untuk Pulau Sumatera sendiri, Slamet menyebutkan selain lima di Provinsi Riau, lima hotspot lainnya juga terdeteksi di Provinsi Aceh dan Sumatera Utara dengan dua hotspot.

"Totalnya 12, paling banyak di Provinsi Aceh dan Riau," pungkasnya.***

(Wawan Setiawan)
Kategori : Riau, Umum, Lingkungan
Sumber:Tribunnews.com
wwwwww