Home > Berita > Riau

Waduh... Selama 9 Hari Libur Panjang, 22 Orang Tewas akibat Kecelakaan di Riau

Waduh... Selama 9 Hari Libur Panjang, 22 Orang Tewas akibat Kecelakaan di Riau

Polisi Lalu Lintas tampak mengatur arus di jalan raya selama libur panjang di Riau

Senin, 04 Januari 2016 20:40 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Direktorat Lalu Lintas Polda Riau mencatat, sejak 24 Desember 2015 hingga 2 Januari 2016, ada 65 orang jadi korban kecelakaan lalu lintas di Provinsi Riau, dimana 22 orang di antaranya tewas di jalan raya. Selama delapan hari (sejak 24 Desember hingga 2 Januari 2016) digelarnya Operasi Lilin Siak 2015, kepolisian di Riau mencatat ada 32 kasus kecelakaan. Angka ini diklaim menurun bila dibanding tahun lalu (2014), dimana ada 37 kasus kecelakaan.

Dari 32 kasus tersebut, 65 orang dilaporkan jadi korban, dimana 22 orang tewas dalam kecelakaan, 16 orang luka berat dan 27 orang lainnya mengalami luka ringan. Sementara tahun 2014 lalu, ada 16 orang meninggal dunia, 22 orang luka berat serta 36 lainnya luka ringan.

"Artinya tingkat fatalitas kecelakaan cenderung meningkat bila dilihat dari total korban meninggal dunia. Namun secara keseluruhan (jumlah korban Laka), ada tren penurunan jika dibanding dengan tahun lalu," sebut Direktur Lalu Lintas Polda Riau, Kombes Guritno Wibowo.

Kerugian materi akibat kecelakaan juga menurun. Bila ditahun lalu polisi mencatat ada sekitar Rp302.800.000, maka di 2015, kerugian akibat kecelakaan lalu lintas ditaksir sekitar Rp185.850.000.

Selama delapan hari itu pula, Direktorat Lalu Lintas Polda Riau juga menindak 420 pengendara dengan tindakan langsung (Tilang) dan 337 kasus pelanggaran diberikan teguran. "Sementara di 2014, ada 1.406 Tilang kita berikan dan 473 lainnya teguran. Artinya ada penurunan," sebut dia.

Di luar itu, sambung dia Senin (4/1/2016) siang, Ditlantas juga merekap beberapa kasus kejahatan konvensional yang cukup menonjol yang terjadi di Riau, diantaranya ada lima kasus pencurian dengan kekerasan, tiga kasus pencurian dengan senjata api serta delapan kasus pencurian sepeda motor.***

(Wawan Setiawan)
Kategori : Riau, Peristiwa
Sumber:GoRiau.com
wwwwww