Home > Berita > Siak

Sudah 2 Malam Masyarakat Kampung di Sungai Mandau Siak Patroli Usir Kawanan Gajah Liar Keluar dari Permukiman

Sudah 2 Malam Masyarakat Kampung di Sungai Mandau Siak Patroli Usir Kawanan Gajah Liar Keluar dari Permukiman

Kawanan gajah liar yang memasuki pemukiman warga di Sungai Mandau, Kabupaten Siak, Riau.

Minggu, 13 Desember 2015 12:06 WIB
Abdul HR
SIAK, POTRETNEWS.com - Masyarakat di kampung (desa) Kecamatan Sungai Mandau, Kabupaten Siak, Riau, sudah dua malam patroli mengusir gerombolan gajah yang masuk di wilayah itu. "Kita, masyarakat dan unsur terkait berupaya menghalau gajah keluar dari permukiman. Kemarin di Lubukjering, malam ini di Kampung Olak," kata Camat Sei Mandau, Kabupaten Siak, Riau, Irwan Kurniawan, kemarin.

Irwan menyebut, masuknya gajah liar ke beberapa wilayah di kecamatan yang dimpimpinnya bukanlah yang pertama kali, tetapi sudah sering. Akibatnya, gerombolan hewan bertubuh tambun ini menimbulkan keresahan warga dan merusak rumah dan areal pertanian.

"Untuk itu, kita berharap kepada pihak yang lebih berkompeten menanggulangi masalah ini Balai Konservasi Sumberdaya Alam (BKSDA) lebih proaktif. BKSDA harus ada planning mengatasi karena kewenangan ada di institusi itu," ujarnya. ***

(M Yamin Indra)
Kategori : Siak, Peristiwa
wwwwww