Home > Berita > Umum

Bus Makmur Telanjur Jual Tiket Tujuan Pekanbaru, padahal Penyekatan Arus Mudik Diperpanjang

Bus Makmur Telanjur Jual Tiket Tujuan Pekanbaru, padahal Penyekatan Arus Mudik Diperpanjang

Pengelola bus Makmur menunggu instruksi pemerintah terkait operasi penyekatan arus mudik.

Senin, 17 Mei 2021 18:50 WIB

MEDAN, POTRETNEWS.com — Pemerintah resmi memperpanjang operasi penyekatan arus balik mudik Lebaran sampai 24 Mei 2021. Keputusan tersebut membuat para pengusaha bus antar kota antar provinsi kecewa. Banyak di antara mereka yang sudah mempersiapkan unit kendaraan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang.

Kekecewaan disampaikan salah satu karyawan CV Makmur, Tinton Hutapea, ia mengatakan pihaknya sampai saat ini belum mendapatkan kejelasan. Padahal sebelumnya pemerintah melakukan penyekatan di setiap titik pintu masuk daerah sejak tanggal 6 hingga 17 Mei. Namun kini, pemerintah kembali mengeluarkan kebijakan penyekatan hingga tanggal 24 Mei mendatang disaat arus balik mudik lebaran.

"Masih simpang siur kebijakan itu. Katanya sudah boleh beroperasi, tapi penumpang harus menunjukkan surat antigen itu," katanya pada Senin (17/5/2021), melansir Tribunnews.com.

Hutapea mengatakan, saat ini Bus Makmur sudah mendapat pesanan tiket dari masyarakat yang akan melakukan perjalanan pada tanggal (18/5/2021) besok dari loket Bus Makmur Cabang Dumai dan juga Pekanbaru.

"Sewaktu penutupan kemarin, kami masih tetap membuka loket pemesanan tiket. Sudah ada masyarakat yang memesan tiket untuk berangkat tanggal 18 besok. Jadi mulai besok kami beroperasi," katanya.

Ia juga mengungkapkan sampai saat ini masih menunggu keterangan resmi dari pemerintah apakah boleh beroperasi atau tidak pada esok hari.

"Ya kami masih menunggu juga, kalau memang boleh beroperasi, besok kami sudah mulai jalan. Kalau tidak, ya terpaksa menunggu sampai tanggal 24 nanti. Kami akan tetap mengikuti peraturan dari pemerintah," tutupnya.***

Editor:
Akham Sophian

Kategori : Umum, Riau
wwwwww