Home > Berita > Umum

Kesehatan 22 Penumpang Kereta Api di Pariaman Diperiksa Lebih Lanjut karena Suhu Tubuhnya di Atas 38 Derajat

Kesehatan 22 Penumpang Kereta Api di Pariaman Diperiksa Lebih Lanjut karena Suhu Tubuhnya di Atas 38 Derajat

Pemeriksaan kesehatan penumpang kereta api di Pariaman. (ANTARA)

Minggu, 15 Maret 2020 13:25 WIB

PARIAMAN, POTRETNEWS.com — Guna meminimalisasi penyebaran virus corona atau Covid-19 Pemerintah Kota (Pemkot) Pariaman, Sumatera Barat memeriksa suhu tubuh penumpang kereta api yang tiba di daerah itu guna meminimalisasi penyebaran virus corona atau Covid-19.

”Kami memeriksa suhu tubuh penumpang, jika suhu tubuhnya lebih dari 38 derajat maka dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Pariaman Syahrul saat pemeriksaan suhu tubuh penumpang di Pariaman, Ahad.

Dia mengatakan dari ratusan penumpang yang diperiksa setidaknya ada 22 orang yang suhunya lebih dari 38 derajat Celsius sehingga harus dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.Ia mengatakan penumpang yang suhu tubuhnya lebih dari 38 derajat Celsius tersebut dimintai keterangan terkait riwayat perjalanan yang memungkinkan dapat dicurigai terdampak Covid-19.

”Namun ada beberapa penumpang yang menempuh perjalan jauh salah satunya dari Pelalawan, Riau dengan perjalanan darat sehingga kurang istirahat," katanya.

Dia menyampaikan setelah pemeriksaan tersebut penumpang diminta untuk membatasi kontak langsung dengan keluarga atau dengan orang guna meminimalisasi penularan virus.

Selain itu, lanjutnya penumpang tersebut juga diminta untuk memperbanyak makan buah dan sayur agar kesehatannya terjaga ”Dan jika merasakan sesak nafas maka segara memeriksa kesehatan ke pusat kesehatan terdekat," ujarnya.

Dia mengatakan pemeriksaan tersebut akan terus dilakukan pihaknya guna meminimalisasi penyebaran Covid-19 di Kota Pariaman. Sebelumnya Pemerintah Kota Pariaman memeriksa suhu tubuh aparatur sipil negara (ASN) dan tamu di kantor wali kota setempat guna mencegah penyebaran virus corona atau COVID-19 di daerah itu.

”Mulai hari ini seluruh pengunjung yang datang ke Balai Kota Pariaman akan diperiksa suhu tubuhnya guna mengetahui apakah pengunjung itu suhu tubuhnya panas atau tidak," kata Wali Kota Pariaman Genius Umar usai suhu tubuhnya diperiksa oleh petugas dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pariaman di Pariaman, Kamis.

Ia mengatakan sejauh ini pihaknya belum menemukan tamu di kantor tersebut yang memiliki suhu tubuh tinggi. ***

Berita ini telah terbit di riau.antaranews.com dengan judul ”Suhu tubuh penumpang kereta api di Pariaman diperiksa”

Editor:
Akham Sophian

Kategori : Umum
wwwwww