Home > Berita > Riau

Ditahan di Ruang Isolasi Khusus Rutan Dumai, Napi Pria Asal Lombok Meninggal setelah Dibawa ke Rumah Sakit

Ditahan di Ruang Isolasi Khusus Rutan Dumai, Napi Pria Asal Lombok Meninggal setelah Dibawa ke Rumah Sakit

Ilustrasi/Napi meninggal.

Jum'at, 03 November 2017 20:31 WIB
DUMAI, POTRETNEWS.com - Satu warga binaan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Dumai meninggal dunia, Jumat (3/11/2017) dini hari. Narapidana kasus pelecehan seksual bernama Aseng alias Garuda meninggal saat berada di IGD RSUD Dumai. Pria 65 tahun ini diduga meninggal akibat komplikasi penyakit. Lelaki asal Lombok sempat mengalami sesak nafas jelang dibawa ke rumah sakit.

Rekannya di Blok D kamar 31 langsung memanggil petugas, agar mengevakuasi Aseng. Pihak rutan langsung menanggapi kondisi darurat pada pukul 00.15 WIB.

"Kami langsung bawa almarhum ke RSUD, dokter menyatakan ia sudah meninggal dunia," ujar Kepala Pengamanan Rutan Dumai, Aldino, Jumat (3/11/2017) siang, dilansir potretnews.com dari tribunnews.com.

Aseng sudah menjalani hukuman selama hampir tiga tahun. Pengadilaan Negeri Dumai menvonisnya hukuman penjara selama 10 tahun. Ia juga merupakan residivis perkara pencurian.

Dokter mendiagnosa Aseng mengalami komplikasi. Aldino mengatakan selama ini Aseng berada di ruang khusus isolasi TB. Ia bersama lima orang yang juga mengidap TB dalam ruang itu.

Almarhum juga mengalami lumpuh pada bagian tubuh sebelah kanan. Ia sempat menjalani aktifitas di dalam rutan dengan kursi roda. Aldino mengaku Aseng sempat menjalani pemeriksaan rutin Rabu kemarin. "Dia memang sudah dua kali rawat inap dalam tiga bulan ini. Ia menjalani perawatan selama lima hingga tujuh hari," paparnya Jumat siang.

Pihak rutan juga menanti hasil visum dari Aseng. Ia juga mengatakan bahwa pria asal Lombok tidak memiliki keluarga di Dumai. Pihak rutan rencananya menyelenggarakan jenazah Aseng. ***

Editor:
Muh Amin

Kategori : Riau, Dumai, Umum, Peristiwa
wwwwww