Diduga Terkait Kasus Lahan Fiktif, Pejabat Dishub Pelalawan Ditahan Polisi

Diduga Terkait Kasus Lahan Fiktif, Pejabat Dishub Pelalawan Ditahan Polisi

ilustrasi

Minggu, 26 Juni 2016 18:36 WIB
PANGKALAN KERINCI, POTRETNEWS.com - Kabar penahanan Kasi Keselamatan Dishubkominfo Pelalawan, AZ, oleh Polres Pelalawan langsung menyebar luas di tengah-tengah masyarakat. AZ dikerangkeng atas kasus penjualan lahan fiktif. Kepala Dishubkominfo Pelalawan, Tengku Ridwan Mustafa, yang dikonfirmasi, Minggu (26/6/2016) membenarkan informasi tersebut. Ia juga mendapat kabar serupa dari anak buahnya yang lain serta teman sejawatnya.

Namun pihaknya tidak bisa berbuat apa-apa dan tak mau berkomentar banyak. Karena masalah yang menimpa AZ merupakan persoalan secara pribadi.

"Kita tak bisa ikut campur. Karena itu urusan pribadi dan bukan kedinasan atau kantor," ujarnya.

Tengku Ridwan menyebutkan, pihaknya turut prihatin atas kasus hukum yang menimpa anak buahnya itu. Hanya saja sebagai warga negara yang baik harus menghormati proses hukum. Karena menggunakan azas praduga tak bersalah.***


editor: wawan s
sumber: tribunpekanbaru.com

wwwwww