DPRD Segera Panggil PT RAPP Terkait Rencana Pembangunan 2 Pabrik Baru

DPRD Segera Panggil PT RAPP Terkait Rencana Pembangunan 2 Pabrik Baru

Ilustrasi/Pabrik PT RAPP di Pangkalankerinci.

Minggu, 01 Mei 2016 10:29 WIB
PANGKALANKERINCI, POTRETNEWS.com - Terkait informasi pembangunan 2 pabrik baru oleh PT RAPP yakni pabrik tisu dan garmen, Anggota Komisi I DPRD Pelalawan Provinsi Riau akan memanggil perusahaan. "Kita akan panggil PT RAPP, kita mau tahu soal kelengkapan izin daerah terkait pembangunan 2 pabrik baru tersebut dari segi perizinan dan tenaga kerja. Sekaligus kita minta agar perekrutan tenaga kerja lokal lebih diprioritaskan di dua pabrik baru tersebut," ujar Baharudin SH Anggota Komisi I DPRD Pelalawan yang juga Ketua Fraksi Golkar ini, Rabu (27/4/2016).

Dikatakan Baharudin, dewan hanya ingin pihak perusahaan bisa bekerja sama dengan pemerintah terutama dalam peningkatan PAD dan tentunya perusahaan juga bisa menjadi solusi terhadap masalah pengangguran di Pelalawan.

"Kita bukan menghambat pihak yang berinvestasi, silahkan tapi tentunya harus ikuti aturan main. Kelengkapan izin daerah harus jelas, terutama guna pemasukan PAD termasuk soal tenaga kerja lokal. Jadi hearing bersama PT RAPP nantinya intinya saling share informasi sehingga jelas kedudukan dua pabrik baru ini," ujarnya. ***

Editor:
Mukhlis

Sumber:
Riaueditor.com

Kategori : Pelalawan, Umum
wwwwww