Banyak Pengendara Terjatuh Melintasi Jalan Rusak di Samping Kompleks Perumahan PT RAPP

Banyak Pengendara Terjatuh Melintasi Jalan Rusak di Samping Kompleks Perumahan PT RAPP

Jalan menuju RSUD Selasih Pangkalankerinci, Kabupaten Pelalawan, Riau.

Selasa, 09 Februari 2016 13:28 WIB
Ishar D

PANGKALAN KERINCI, POTRETNEWS.com - Kondisi jalan menuju RSUD Selasih Pangkalankerinci, Kabupaten Pelalawan, Riau, persisnya di samping kompleks perumahan PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) Townsite-2, rusak parah. Meski kerusakan hanya sepanjang sekira 10-20 meter, namun tetap saja pengendara yang lewat di jalan itu harus harus ekstra hati-hati. Terlebih pada musim hujan seperti sekarang.

Informasi yang diperoleh potretnews.com menyebut, sudah sering pengendara yang hendak menuju ke RSUD Selasih terjatuh akibat jalan yang berlubang tidak kelihatan karena tergenang air.

Rosmanidar (49) warga Pangkalankerinci yang dimintai pendapatnya ketika melintas di kawasan itu, Senin (8/2/2016) menggugah PT RAPP untuk peduli dengan lingkungan sekitar, salah satunya dengan cara memperbaiki jalan tersebut.

Pendapat senada disampaikan seorang siswa SMK 1 Pangkalankerinci bernama Basyir, yang ditemui secara terpisah. Dia berharap baik pemerintah maupun perusahaan sekitar memberikan solusi perbaikan jalan agar tak ada pengendara yang menjadi korban.

Perlu diketahui, jalan ini satu-satunya akses menuju perkantoran seperti Pengadilan Negeri Pelalawan, Pengadilan Agama Pelalawan dan Kejaksaan Negeri Pangkalankerinci dan sarana Pendidikan. Bahkan RSUD Selasih saja harus melewati jalan itu. ”Kalau jalannya begini, orang yang mau berobat ke rumah sakit masih mikir karena kalau jatuh di jalan itu tentu penyakit mereka akan bertambah parah,” tutur M Solichin (58), warga lain.

Bupati Pelalawan HM Haris belum berhasil dimintai tanggapan. Beberapa kali dicoba menghubungi melalui sambungan telepon, belum berhasil. Demikian pula dengan Humas PT RAPP Budhi Firmansyah. ***

Kategori : Pelalawan, Umum
wwwwww