Petugas Pemadam Sisir Sebagian Lokasi Kebakaran Plaza Sukaramai-Ramayana, sampai saat Ini Belum Ada Ditemukan Korban Jiwa

Petugas Pemadam Sisir Sebagian Lokasi Kebakaran Plaza Sukaramai-Ramayana, sampai saat Ini Belum Ada Ditemukan Korban Jiwa

Regu Damkar berjibaku memadamkan api di Plaza Sukaramai-Ramayana Pekanbaru. (foto: goriau.com)

Rabu, 09 Desember 2015 11:12 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Petugas pemadam kebakaran (damkar) yang sempat menyisir sebagian Pusat Perbelanjaan Plaza Sukaramai - Ramayana, Pekanbaru, Riau yang terbakar hebat sejak semalam sore, belum menemukan ada korban jiwa. Sebelumnya beredar informasi, kalau ada orang yang terkurung di bangunan ini. Wakapolresta Pekanbaru, AKBP Sugeng Putut Wicaksono saat diwawancarai di lokasi menuturkan hal ini.

"Saya tadi sempat bertanya apa benar ada korban jiwa, regu damkar bilang belum ada melihat korban di dalam, namun ini masih dipastikan dulu, karena belum semua area yang disisir," kata dia.

Hanya saja, imbuh Putut dia, ada dua orang regu damkar terluka, akibat terkena serpihan kaca yang berserakan di dalam bangunan ini. "Kalau regu damkar ada yang luka-luka kena kaca, kan di dalam gelap dan minim penerangan. Mereka sudah diobati oleh tim medis," paparnya.

Menurut dia, kondisi di dalam gedung hampir semuanya berantakan dan dilalap api. Bahkan tiang-tiang bangunan di lantai dasar yang jadi sumber api berasal sudah bengkok-bengkok.

"Ini akan membahayakan tim, makanya mereka sangat berhati-hati saat masuk, takutnya roboh, karena titik api berada di lantai paling dasar," ucap wakapolresta.

Sampai kini, amukan si jago merah masih berlangsung. Api kian membesar lantaran kencangnya angin yang berhembus. Selain itu asap pekat berbau menyengat juga menganggu penciuman dan membuat mata perih. "Kita belum bisa pastikan kapan akan selesai (pemadaman). Tim masih bekerja keras," tukasnya. ***

(Farid Mansyur)
Kategori : Pekanbaru, Peristiwa
Sumber:GoRiau.com
wwwwww