Home > Berita > Inhil

Tiga Nama Calon Sekdakab Inhil Masih ”Gelap”

Tiga Nama Calon Sekdakab Inhil Masih ”Gelap”

Ilustrasi.

Jum'at, 18 Desember 2015 10:34 WIB
Usuf
TEMBILAHAN, POTRETNEWS.com - Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah Provinsi Riau ( BK2PD) Drs Asrizal MPd, mengatakan, tiga nama calon Sekdakab Indragiri Hilir (Inhil), Riau, telah ia terima dari Kepala BKD Inhil Saifudin. Nantinya tiga nama tersebut akan diproses lebih lanjut. "Nama-nama calon Sekdakab Inhil sudah diserahkan oleh Kepala BKD Inhil ke kami. Waktu penyerahan tepatnya Selasa (15/12/2015) kemarin," kata Asrizal saat di hubungi potretnews.com melalui sambungan telepon, Kamis (17/12/2015).

Saat ditanyakan ditanyakan secara langsung siapa saja nama - nama yang dimaksud, Asrizal enggan mengungkapkan. "Ini kan rahasia, tidak bisa kami sampaikan ke media," ujar Asrizal.

Sementara itu Bupati Inhil HM Wardan saat dimintai bocoran nama - nama calon Sekdakab Inhil yang diserahkan ke Provinsi Riau, terkesan tertutup. Ia memang mengakui sudah menyerahkan nama-nama yang dimaksud.

"Kemarin saya sudah perintahkan Kepala BKD untuk menyerahkan tiga nama tersebut," kata Bupati Inhil HM Wardan dalam kesempatan berbeda, melalui telepon seluler tanpa mau menyebutkan nama mereka.

Sementara dari informasi yang didapat media ini ada beberapa versi nama yang diusulkan. Seperti paket satu ada nama Said Syarifuddin, Surya Maulana dan H Fauzar. Sedangkan paket lainnya ada nama Said Syarifuddin, Surya Maulana dan Nuriman Khair.

Sementara itu Ketua KNPI Inhil Hidayat Hamid saat dimintai tanggapan seputar calon Sekda Inhil, hingga muncul berbagai versi mengatakan, sepertinya Bupati Inhil masih ragu untuk menempatkan orang. Hal seperti ini dipandang kurang baik tidak baik untuk kepentingan daerah.

"Bupati meski berani bersikap tegas. Persolan sekda hak prerogatif bupati. Siapa pun nantinya yang dipilih dari delapan nama yang lulus pada assessment beberapa waktu lalu, itu urusan bupati," ujar Hidayat. ***

Kategori : Inhil, Pemerintahan
wwwwww