Raih Medali Emas PON Papua, Bupati Kampar Tawarkan Maharani Bekerja di Pemda Kampar

Raih Medali Emas PON Papua, Bupati Kampar Tawarkan Maharani Bekerja di Pemda Kampar
Rabu, 27 Oktober 2021 14:20 WIB

BANGKINANG, POTRETNEWS.com — Sukses meraih Medali Emas pada Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua ke-XX tahun 2021, Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto, SH, MH tawarkan langsung Maharani bekerja di Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar.

Hal tersebut disampaikan Bupati Kampar usai menyerahkan Bonus untuk para Atlet dan Pelatih Berprestasi Kontingen Provinsi Riau perwakilan Kabupaten Kampar telah mengikuti PON Papua ke-XX yang diserahkan langsung di Aula Kantor Bupati Kampar, Bangkinang Kota (27/10/21).

Selain tawaran bekerja di pemda kampar, atlet angkat berat 87 kg tersebut juga diserahkan secara simbolis oleh Bupati kampar bonus sebesar Rp 40 juta. Kemudian selain maharani, atlet Berprestasi lainnya juga diberikan bonus antara lain, Hendri atlet Angkat besi peraih Medali perak sebesar Rp 20 juta dan Rini Maisuri peraih Medali perunggu sebesar Rp 10 juta.

Selanjutnya Batchtiar atlet Catur peraih Medali Perunggu menerima juga menerima  bonus sebesar Rp 10 juta dan Gina Oktarius atlet  Aero Modelling peraih Medali perak sebesar Rp 20 juta.  Bukan itu saja, para atlet  dan Pelatih yang berpartisipasi pada PON Papua tersebut masing-masing juga mendaptakan bonus sebesar Rp 2,5 juta.

Dalam arahannya, Catur Sugeng menyampaikan apresiasi kepada seluruh para atlet dan pelatih yang telah berjuang pada PON Papua dan mengharumkan nama Riau khususnya Kampar.

Didampingi Sekda Kampar Drs Yusri, M. Si "Atas nama masyarakat, pemerintah daerah dan pribadi, Catur Sugeng menyampaikan rasa berbangga dan bahagia, karena dalam PON ke-XX Papua putra putri Kampar ikut berpartisi dan berjuang untuk serta mengharumkan nama Kampar dan orang tua."

Untuk itu, atas perhatian pemerintah daerah kabupaten kampar memberikan rewart, kepedulian, penghargaan dengan menawarkan pekerjaan serta bonus. Terakhir, Catur juga berharap agar atlit kampar kedepan untuk terus bisa berkiprah di event-event Nasional bahkan Internasional, adapun event terdekat nantinya adalah event Pekan Olahraga Provinsi Riau di Kuantang Sengingi.

Sementara itu Ketua KONI Kampar Surya Darmawan dalam laporannya menyampaikan, bahwa pada PON Papua ke-XX tersebut Kampar menyumbangkan atlet sebanyak 16 orang, dimana dari 16 orang tersebut sebanyak mengikuti 10 Cabang olahraga antara lain Cabang Angkat besar, Angkat besi, Atletik, Bulu tangkis, Catur, Dayung, Pencak Silat, Taekwondo, Tinju, serta Cabang Aero Modelling.(advetorial) ***

Kategori : Pemerintahan, Kampar
wwwwww