Home > Berita > Umum

Bantu Menjadi Desa Digital, Mahasiswa Umri Sosialisasikan Penggunaan Aplikasi ”Desa Toar”

Rabu, 08 September 2021 08:20 WIB
Widya Paramitha
bantu-menjadi-desa-digital-mahasiswa-umri-sosialisasikan-penggunaan-aplikasi-desa-toarFoto bersama mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) bersama perangkat Desa Toar Selasa, (7/9/2021)/F-HUMAS

PEKANBARU, POTRETNEWS.com — Mahasiswa peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) bekerja sama dengan Pemerintah Desa Toar Kecamatan Gunungtoar dalam menyosialisasikan aplikasi Desa Toar, Selasa (7/9/2021) di musala kantor kepala desa setempat.

Sosialisasi bertujuan mewujudkan desa digitalisasi karena Desa Toar merupakan salah satu dari 20 desa digitalisasi yang ada di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing). Dalam sosialisasi ini mahasiswa Universitas Muhammadiyah Riau didampingi langsung oleh Kepala Desa Toar, Ardi Setiawan SKom.

Pada kesempatan itu, Kades Ardi Setiawan mengatakan desa mereka termasuk 20 desa digitalisasi yang ada di Kuantan Singingi. "Oleh karena itu pemerintahan desa Toar berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakatnya melalui aplikasi Desa Toar," ujarnya.

Sementara itu Syafri Yanda sebagai koordinator mahasiswa KKN Umri Desa Toar menyampaikan sosialisasi kepada warga tentang cara penggunaan aplikasi Desa Toar dan kegunaan aplikasi tersebut.

Sosialisasi ini diselenggarakan oleh mahasiswa Universitas Muhammadiyah Riau dengan dukungan pemerintahan Desa Toar demi mewujudkan desa digitalisasi yang ada di Kuansing. ***

Kategori : Umum, Pekanbaru, Kuansing
wwwwww