Pilkada 2020 Makan ”Korban”, Sekretaris Partai Gerinda Dicopot karena Membelot

Pilkada 2020 Makan ”Korban”, Sekretaris Partai Gerinda Dicopot karena Membelot

Ilustrasi/INTERNET

Jum'at, 27 November 2020 13:35 WIB

BATAM, POTRETNEWS.com — Hampir setiap perhelatan pesta demokrasi di semua tingkatan memakan ”korban”. Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau, berinisial YS dicopot atau diberhentikan tidak hormat oleh partainya.

Hal ini terjadi setelah yang bersangkutan ketahuan telah membelot atau mendukung pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri di luar dari yang diusung partainya.

Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Karimun Zai Zulfikar melalui telepon membenarkan kabar tersebut. Bahkan Zul mengaku sangat menyayangkan kejadian ini. "Sangat disayangkan sampai hal ini terjadi, karena yang bersangkutan merupakan kader terbaik kita," kata Zul, Jumat (27/11/2020).

Kendati demikian, Zul mengaku tidak tahu dengan kejadian ini, karena apa yang dilakukan YS lebih dulu diketahui pengurus DPP.

"Kami di sini juga tidak mengetahuinya, karena DPP yang lebih dulu mengonfirmasi kebenarannya. Mungkin ada yang lapor, tapi kami di Karimun tidak ada yang tahu," terang Zul, melansir dari Kompas.com.

Zul mengatakan, dari kronologi yang diterima dirinya, YS kedapatan melakukan pelanggaran karena mendukung paslon gubernur dan wakil gubernur yang tidak sesuai dengan instruksi Partai Gerindra. Hal itulah yang berujung pada pemberhentian langsung yang dilakukan oleh Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

"DPP menilai YS melakukan pelanggaran karena dinilai tidak taat instruksi partai perihal Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri serta diketahui mendukung salah satu calon gubernur lainnya," papar Zul.

Tidak itu saja, ia mengatakan, YS juga diketahui terang-terangan membentuk tim relawan bagi paslon lainnya.

Saat ini, posisi jabatan sebagai sekretaris Gerindra telah ditunjuk penggantinya, yakni Efrizal yang merupakan kader Gerindra dan merupakan anggota DPRD Karimun. Sebagai informasi, Partai Gerindra pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri tahun 2020 mengusung pasangan calon Soerya Respationo - Iman Sutiawan. ***

Editor:
Akham Sophian

Kategori : Politik
wwwwww