Kabupaten Siak Kebagian Jatah 151 Formasi CPNS Tahun 2019

Kabupaten Siak Kebagian Jatah 151 Formasi CPNS Tahun 2019

Ilustrasi. (RAKYATKU.com)

Kamis, 24 Oktober 2019 11:55 WIB

SIAK, POTRETNEWS.com - Pemerintah Kabupaten Siak Provinsi Riau sudah menerima formasi calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2019.

Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) memberikan jatah sebanyak 125 CPNS untuk daerah ini.

Kepala Bidang Administrasi Kepegawaian Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM (BKPSDM) Siak, Nofitrizal mengatakan, sejatinya Pemkab Siak mengusulkan 232 formasi CPNS.

Namun yang dikabulkan Kemenpan-RB hanya 125 formasi, dengan rincian; tenaga pendidikan sebanyak 55, tenaga kesehatan 37, dan tenaga teknis 33 formasi. ”Untuk pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (P3K) tahun 2019 ini tak ada penerimaan,” kata Nofitrizal kepada potretnews.com, Kamis (24/10/2019).

Dibanding tahun sebelumnya, formasi yang didapat Pemkab Siak tahun ini jauh merosot. Tahun 2018 lalu Siak mendapat kuota 223 formasi, dengan rincian; bidang pendidikan sebanyak 125 orang, bidang kesehatan 75 orang, dan teknis 23 orang.

Kendati sudah menerima jumlah formasi CPNS tahun 2019 ini, Nofitrizal mengaku belum mendapatkan jadwal pendaftaran dan berbagai persyaratannya. ”Jika tak ada perubahan, jumlah pegawai negeri di Siak akan bertambah 2020 mendatang. Saat ini total jumlah pegawai negeri sebanyak 5700 orang,” ucapnya.

Nofitrizal yakin, bahwa penerimaan CPNS ini tak akan berpengaruh terhadap nasib tenaga honorer di Siak. Karena tahun 2019 ini tenaga honorer di lingkungan Pemkab Siak tak ada yang dirumahkan.

”Sepengetahuan saya, sejauh ini belum ada tenaga honorer yang dirumahkan. Soal berapa jumlah tenaga honorer di Siak, saya juga kurang tahu. Sebab, sekarang semua tenaga honorer diserahkan ke masing-masing OPD,” tandasnya. ***

Kategori : Pemerintahan, Siak
wwwwww