Home > Berita > Riau

Ciptakan Pemilu Damai, Polres Siak Gelar Jalan Santai

Ciptakan Pemilu Damai, Polres Siak Gelar Jalan Santai

Foto ini hanya ilustrasi. (sumber: internet)

Jum'at, 18 Januari 2019 16:38 WIB
Sahril Ramadana
SIAK, POTRETNEWS.com  - Polisi Resort (Polres) Siak akan menggelar jalan santai, Sabtu 19 Januari 2019 besok pagi. Kegiatan itu digelar dalam rangka menciptakan Pemilu 2019 yang damai. Jalan santai ini akan dipimpin langsung oleh Kapolres Siak AKBP Ahmad David Sik. "Start-nya di seputaran Mapolres Siak. Jalan santai ini akan diikuti ratusan personel Polres Siak dan TNI. Mungkin Bupati-Wabup juga akan ikut," kata Paur Humas Polres Siak, Bripka Dedek Prayoga menjawab potretnews.com, Jumat (18/1/2019).

Selain personel, jalan santai ini juga diikuti ratusan Bhayangkari dan Persit. Adapun rute yang akan dilalui yakni di seputaran Mapolres Siak di Kampung/Kecamatan Dayun.

Jalan santai yang dilakukan bersama unsur TNI ini, kata Dedek, sebagai bentuk dukungan agar Pileg dan Pilpres 2019 dapat dijalankan dengan aman, sejuk dan damai.

Dalam kesempatan ini, Dedek juga mengingatkan kepada masyarakat Kabupaten Siak tentang dampak dan bahaya berita hoaks.

"Jangan mudah terprovokasi dengan berita yang tidak jelas (hoaks) yang ingin memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa," tandas Dedek. ***

Kategori : Riau, Siak, Umum
wwwwww