Di Hadapan Lurah Tangkerang Labuai, Mahasiswa Umri KKN-PPM Nyatakan Siap Mengabdi dan Bersinergi

Sabtu, 28 Juli 2018 07:20 WIB
Muhamad Maulana
di-hadapan-lurah-tangkerang-labuai-mahasiswa-umri-kknppm-nyatakan-siap-mengabdi-dan-bersinergiPeserta KKN-PPM UMRI bersama perangkat Kelurahan Tangkerang Labuai.
PEKANBARU, POTRETNEWS.com – Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) pada Jumat (27/7/2018) mengirim 38 orang mahasiswa Kuliah Kerja Nyata-Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) ke Kelurahan Tangkerang Labuai, Pekanbaru. Utusan disambut hangat oleh aparat kelurahan setempat. Turut hadir Lurah Tangkerang Labuai, Rusmanto SSos beserta Ketua forum RT/RW, Babinsa, Ketua RW 08 Kelurahan Tangkerang Labuai, serta dosen pembimbing lapangan. Serah terima peserta KKN-PPM kepada pihak kelurahan tangkerang berlangsung Kamis (26/7/2018).

Lurah Tangkerang Labuai, Rusmanto mengharapkan peserta KKN-PPM Umri bisa membantu menyukseskan sejumlah program kerja yang ada. ”Selain itu juga bisa memberikan saran dan terobosan baru dalam memajukan kelurahan kita ini,” katanya.

Sementara itu dosen pembimbing lapangan KKN-PPM Umri untuk Kelurahan Tangkerang Labuai, Fitria Mayasari MA juga berharap seluruh peserta dapat bersinergi dengan kelurahan serta masyarakat. Tidak hanya membantu program kerja kelurahan tetapi juga program kerja yang sudah dirancang peserta KKN-PPM itu sendiri.

”Seluruh peserta KKN-PPM juga mesti dapat berpartisipasi dalam berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan. Sesuai dengan tema KKN-PPM UMRI 2018, yakni penguatan program pemerintah daerah di bidang ekonomi dan pariwisata melalui sinergitas perguruan tinggi untuk mewujudkan masyarakat yang mandiri dan agamis," paparnya.

Acara serah terima dan penyambutan peserta KKN-PPM Umri 2018 diakhiri dengan foto bersama. ***

Kategori : Pekanbaru, Umum
wwwwww