Viral di Medsos, Begini Penampakan Logam Mulia yang Ditambang Orang Asing di Kabupaten Kampar


Minggu, 21 Januari 2018 15:07 WIB
Sahril Ramadana
RIAU,POTRETNEWS.com  - Sebuah video yang memperlihatkan batu logam mulia mendadak viral di media sosial.

Video itu diunggah akun Facebook @Yudhi Mai Putra, Senin (15/1/2018) lalu.

Caption yang ditulis @Yudhi Mai Putra, sontak membuat heboh penggunaan Facebook. Lantaran ia menulis seakan pemerintah pusat tutup mata keberadaan tambang logam mulia yang terletak di daerah Tanjung Bolik, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau ini.

@Yudhi Mai Putra juga menuliskan, bahwa penambangan tersebut dikuasai oleh pihak asing (Cina,red).

Begini status video yang ditulis @Yudhi Mai Putra ;

"Pemerintahan negara kita Indonesia apakah tidak tau atau purak purak tidak tau tentang penambangan logam mulia di daerah tanjung bolik riau daerah kampar..... Yang penambangannya dukuasai orang orang Cina tidak bisa berbahasa indonesia satupun.  Tolong di share berita ini sebanyak mungkin supaya mereka ini tau.  Penambangan ini sudah lama," tulis @Yudhi Mai Putra dalam status video Facebook nya.

Melihat fenomena itu, netizen pun beramai-ramai membalas di kolom komentar status video @Yudhi Mai Putra. Seperti komentar akun facebook dengan nama @Ct Putra.

"Kalau bisa penduduk pribumi nambang juga bos... biar dapat hasil juga,".

@Yudhi Mai Putra pun membalas bahwa "warga setempat juga banyak yang tidak tahu penambangan ini.... kemungkinan jalan baru di daerah itu dibikin dulunya untuk dipisahkan dgn tujuan mengambil alih area penambangan... penambangan ini di sekitar Bukit Nona Lubang Kolam lama... warga tidak boleh masuk ke area itu,".

Dengan berbagai komentar yang ada di kolom komentar status video @Yudhi Mai Putra, muncul satu komentar yang sontak membuat netizen beramai-ramai beranggapan seperti yang dituliskan akun Facebook milik @Marsal Amri.

"Jikok betua info iko,,, engak mungkin aparat atau petunggi dak tau,, apo lg yg karajo urang asing,,, klo penjagaan ketat sia yg menjagongnyo??? pertanyakan kepada yang kepentingan atau gerakkan massa banyak2,, jiko awak sebagai urang penduduk asli meraso dirugikan,, klo perlu baok wartawan televisi," balas @Marsal Amri.

Video yang diunggah @Yudhi Mai Putra berdurasi 35 detik ini, saat ini sudah hampir ditonton 100.000 orang pengguna jejaring sosial Facebook, dan yang membagikan video ini sebanyak 24.247 pengguna Facebook.

Selain mengunggah video, @Yudhi Mai Putra juga mengunggah sebuah foto gambar logam mulia berbentuk batu berlapiskan emas, seakan membuktikan bahwa di daerah Tanjung Bolik, Kabupaten Kampar tersebut benar adanya penambangan tersebut.*****

wwwwww