Home > Berita > Siak

Fraksi DKPS Minta Penjelasan Hasil Evaluasi Penyelenggaraan BLUD di RSUD Tengku Rafi'an Siak

Fraksi DKPS Minta Penjelasan Hasil Evaluasi Penyelenggaraan BLUD di RSUD Tengku Rafian Siak

Syamsurijal saat memberikan pandangan fraksi DPKS terhadap Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Kabupaten Siak Tahun 2018 kepada Ketua DPRD.

Selasa, 21 November 2017 12:35 WIB
Sahril Ramadana
SIAK, POTRETNEWS.com  - Fraksi Demokrat Kebangkitan Pembangunan Sejahtera (DKPS) DPRD Kabupaten Siak meminta penjelasan hasil evaluasi penyelengaraan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tengku Rafi'an Siak. Fraksi DPKS juga berharap gaji tenaga honor di rumah sakit tersebut sepenuhnya dibayar dengan APBD, sehingga pendapatan Blud bisa digunakan untuk pembangunan dan pelatihan serta peningkatan pelayanan kesehatan masyarakat.

“Kami minta penjelasan evaluasi untuk Blud, berapa pendapatan Blud per tahun, dan berapa operasional yang digunakan/tahun. Di Siak kami melihat subsidi ke RSUD sangat kurang, sehingga obat saja tahun lalu berhutang dengan pihak ke 3. Ini penting menjadi perhatian khusus oleh pemerintah daerah, sehingga masyarakat berobat ke rumah sakit tidak menjadi momok yang besar bagi masyarakat,” tegas juru bicara fraksi DKPS DPRD Kabupaten Siak Syamsurizal, belum lama ini.

Bahkan kondisi ini dibuka secara gamblang oleh juru bicara Fraksi DKPS Syamsurizal dalam pandangan fraksi atas Nota Keuangan RAPBD tahun 2018.

"Jadi intinya kita minta penjelasan dari pihak RSUD. Sebab hal ini juga berpengaruh bagi kesejahteraan honorer dan masyarakat," ungkapnya. ***

wwwwww