Home > Berita > Rohul

Lewat Musrenbang 2017, Pemkab Rokan Hulu Serap Aspirasi Pembangunan

Lewat Musrenbang 2017, Pemkab Rokan Hulu Serap Aspirasi Pembangunan

Plt Bupati Rohul H Sukiman (kiri) menyaksikan Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman menandatangani Berita Acara Hasil Musrenbang Kabupaten Rokan Hulu Tahun 2017, Rabu (8/3/2017).

Rabu, 15 Maret 2017 23:48 WIB
PASIRPENGARAIAN, POTRETNEWS.com - Gubernur Riau Ir H Arsyadjuliandi Rachman MBA, Rabu (8/3/2017) secara resmi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbang) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) tahun 2017.

Kegiatan yang dihelat dalam rangka penyusunan rencana kerja pemerintah daerah tahun 2018, berlangsung di Convention Hall Islamic Centre Pasirpengaraian, dengan menhusung tema, "Peningkatan Infrastruktur Mendukung Ekonomi Daerah dan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik” .
 
Selain gubernur, juga hadir Plt Bupati Rokan Hulu H Sukiman dan unsur forkopimda setempat di antaranya, Ketua DPRD, kapolres, Ketua PN, kepala lapas, Pj Wali Kota Pekanbaru, Kepala Bappeda Provinsi Riau, sejumlah Anggota DPRD Riau, para Anggota DPRD Rohul, sekdakab, para asisten setda, para kepala dinas, badan, kantor, para camat, lurah, kades di Lingkungan Pemkab Rohul, serta undangan lainnya.

Dalam sambutannya, gubernur antara lain menyebut Pemprov Riau terus berjuang dan berupaya dalam menuntaskan pembangunan yang ada di Kabupaten Rohul. ”Kami melihat saat ini Kabupaten Rohul sedikit lebih baik dari kabupaten lainnya di Riau. Oleh karena itu, mari kita tetap menggalang sinergi untuk melakukan pembangunan yang lebih baik ke depan ini,” ungkapnya.

Gubernur Arsyadjuliandi menyebut, pada tahun 2016 lalu APBD Provinsi Riau untuk Kabupaten Rohul berkisar Rp440 miliar, sedangkan untuk tahun 2017 ini berkisar Rp320 miliar. Hal itu disebabkan karena terjadinya penurunan penerimaan. Menyiasati turunnya penerimaan tersebut, pria yang akrab disapa Andi Rachman ini mengajak semua jajaran untuk melakukan pelbagai terobosan.      

Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Rokan Hulu H Sukiman dalam sambutannya menyampaikan, musrenbang merupakan wadah aspirasi berbagai pihak untuk pelaksanaan pembangunan. Dia mengemukakan, sebelumnya telah dilaksanakan di tingkat desa dan kecamatan. Yang terpenting, kinerja dalam pelaksanaan pembangunan beberapa tahun terakhir ini di Kabupaten Rohul menujukkan hal yang cukup memuaskan.

Pada bagian lain paparannya, H Sukiman mengemukakan, untuk tahun 2018 yang menjadi prioritas pembangunan adalah infrastruktur pedesaan dan perkotaan, pendidikan, peningkatan iklim usaha mikro dan menengah, pariwisata, menurunkan tingkat kemiskinan dan pengangguran, meningkatkan ketersediaan pangan dan perkebunan, bidang keagamaan dan kebudayaan.

”Untuk itu kepada seluruh pihak yang terlibat dalam musrenbang ini agar benar-benar memperhatikan, mana usulan yang merupakan keinginan dan mana yang merupakan kebutuhan,” pungkas Sukiman. ***

Inilah beberapa momen Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbang) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) Tahun 2017 yang terabadikan lewat foto:

https://www.potretnews.com/assets/imgbank/13042017/potretnewscom_qxa9d_845.jpg
Pelaksana Tugas Bupati Rokan Hulu H Sukiman (pakai topi) cipika cipiki dengan Gubernur Riau Ir H Arsyadjuliandi Rachman MBA setibanya orang nomor satu di provinsi ini di Kota Pasirpengaraian untuk membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbang) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) Tahun 2017. Turut menyambut gubernur, Ketua DPRD Rokan Hulu Kelmi Amri (kiri).

https://www.potretnews.com/assets/imgbank/13042017/potretnewscom_egkh6_846.jpg
Pelaksana Tugas Bupati Rokan Hulu H Sukiman (kiri) mendamping Gubernur Riau Ir H Arsyadjuliandi Rachman MBA menuju tempat dilaksanakannya Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbang) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) Tahun 2017.

https://www.potretnews.com/assets/imgbank/13042017/potretnewscom_hkapt_852.jpg
Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Rokan Hulu H Sukiman mengambil daun sirih yang disuguhkan penari persembahan.

https://www.potretnews.com/assets/imgbank/13042017/potretnewscom_frhcz_847.jpg
Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Rokan Hulu H Sukiman menyampaikan sambutan terkait pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbang) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) Tahun 2017.

https://www.potretnews.com/assets/imgbank/13042017/potretnewscom_wc8bs_849.jpg
Gubernur Riau Ir H Arsyadjuliandi Rachman MBA menyampaikan sambutan sebelum membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbang) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) Tahun 2017.

https://www.potretnews.com/assets/imgbank/13042017/potretnewscom_sgk5g_850.jpg
Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Rokan Hulu H Sukiman (kiri) secara simbolis menerima bantuan beras dari Gubernur Riau Ir H Arsyadjuliandi Rachman MBA untuk disalurkan kepada korban banjir di wilayahnya.

https://www.potretnews.com/assets/imgbank/13042017/potretnewscom_zunrk_851.jpg
Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Rokan Hulu H Sukiman, Gubernur Riau Ir H Arsyadjuliandi Rachman MBA dan pejabat lain memperlihatkan buku tentang potensi pariwisata di Riau, termasuk di dalamnya Kabupaten Rokan Hulu.

Narasi:
Acce Nauli Harahap

Editor:
Redaksi potretnews.com

wwwwww