Home > Berita > Riau

Kapal Tongkang dari Jatim Tujuan Riau Terdampar hingga ke Perairan Selayar di Sulsel

Kapal Tongkang dari Jatim Tujuan Riau Terdampar hingga ke Perairan Selayar di Sulsel

Kapal tongkang Karunia 2501 bermuatan ribuan pupuk MK terdampar hingga ke parairan sebelah barat Leang Kereta, Pulau Gusung, Kecamatan, Bontoharu, Kepulauan Selayar, Minggu kemarin (12/2/2017). (foto: istimewa)

Senin, 13 Februari 2017 13:42 WIB
MAKASSAR, POTRETNEWS.com - Sebuah kapal tongkang Karunia 2501 bermuatan ribuan pupuk MK terdampar hingga ke parairan sebelah Barat Leang Kereta, Pulau Gusung, Kecamatan, Bontoharu, Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan, Minggu (12/2/2017) kemarin. Kapolres Kepulauan Selayar, AKBP Eddy S Tarigan mengatakan, Kapal Tongkang tersebut hanyut dari Laut Jawa pada tanggal 25 Januari 2017 dikarenakan tali pengikat putus dari Tagboat akibat gelombang tinggi dan arus yang kuat.

“Kapal ini terdampar tepat 2 mil dari pulau Gusung, Bontoharu, bermuatan pupuk MK majemuk warna coklat. Akibat, angin kencang dan ombak tinggi yang terjadi tiga pekan terakhir,” kata Eddy kepada IniKata.com, Senin (13/2/2017), yang dilansir potretnews.com.

Kata Eddy, pihaknya setelah melakukan pengecekan lokasi terdamparnya kapal tongkang bermuatan pupuk MK, kapal tersebut tanpa awak kapal. Namun, sementara ini pihaknya juga telah melakukan koordinasi penanggung jawab kapal itu. “Kami telah menghubungi Penanggungjawab kapal atas nama Andi Heri,” jelasnya.

Berdasarkan informasi dari Heri, lanjut Eddy, kapal Tongkang tersebut berlayar dari Gresik (Jatim) tujuan Riau dengan memuat pupuk jenis Kujang untuk perkebunan kelapa sawit. ***

Editor:
Hanafi Adrian

Kategori : Riau, Umum, Peristiwa
wwwwww