Wow! Ada Uang Rp3,4 Miliar Hasil Penggerebekan Polisi di Rumah Jalan Umbansari Rumbai Pekanbaru

Wow! Ada Uang Rp3,4 Miliar Hasil Penggerebekan Polisi di Rumah Jalan Umbansari Rumbai Pekanbaru

Ilustrasi.

Rabu, 28 September 2016 09:46 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Rumah di Jalan Umbansari, Rumbai digeledah polisi dari Satreskrim Polresta Pekanbaru, Riau. Selain menemukan alat mesin penghitung uang, puluhan bungkus sabu, polisi juga mendapati buku tabungan dengan saldo mencapai Rp 3,4 miliar. Rumah yang digeledah ditempati oleh seorang perempuan berinisial PR. PR diduga adik dari WL bandar narkoba di perumahan Kampung Dalam. Polisi sebelumnya menyita uang satu miliar lebih serta 736 paket sabu dari rumah WL pada penggerebekan beberapa waktu lalu.

Penggeledahan rumah di Jalan Umbansari dilakukan usai polisi menggeledah beberapa rumah di Kampung Dalam, Selasa (27/9/2016) kemarin.

Polisi juga menyita timbangan digital, sertifikat perhiasan serta uang tunai Rp 20 juta. Siang kemarin polisi menyisir Kampung Dalam. Beberapa rumah digeledah. Polisi hanya mendapatkan barang bukti plastik pembungkus dan alat isap (bong). Penggeledahan dilanjutkan ke wilayah Rumbai.

Hingga malam, polisi tidak juga mendapatkan barang bukti narkoba. Sampai saat ini polisi masih melakukan pengembangan untuk mencari tahu pemilik barang bukti dari dua lokasi yang disisir. ***

Editor:
Farid Mansyur

Sumber:
Tribunpekanbaru.com

wwwwww