Hari Pertama, KPU Pekanbaru Siap Terima Pendaftaran 3 Bakal Calon; Syahril-Said Zohrin Datang Pagi, Dastrayani-Said Usman Diantar Siang, RW-Irvan Diarak Sore

Hari Pertama, KPU Pekanbaru Siap Terima Pendaftaran 3 Bakal Calon; Syahril-Said Zohrin Datang Pagi, Dastrayani-Said Usman Diantar Siang, RW-Irvan Diarak Sore

Ilustrasi.

Rabu, 21 September 2016 10:52 WIB
Subandi
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Hari pertama pembukaan pendaftaran calon peserta Pemilihan Kepala Daerah (Pemilukada) Kota Pekanbaru 2017, Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menerima tiga pasangan calon. Saat ini pihak Divisi Teknis KPU telah melakukan persiapan untuk penerimaan. Dijelaskan Ketua KPU Kota Pekanbaru Amir Sijaya, berdasarkan konfirmasi masing-masing tim pemenanganm dengan Divisi Teknis KPU, tercatat yang akan melakukan pendaftaran pertama pasangan dari jalur independen Dr Syahril-Said Zohrin. Pasangan ini rencananya akan tiba sekitar pukul 10.30 WIB.

"Selanjutnya pada pukul 13.00 WIB siang diikuti pasangan dari PDIP-PPP Dastrayani Bibra-Said Usman. Kemudian pada pukul 15.30 WIB pasangan dari PKB, PAN, Golkar dan Nasdem yakni Ramli Walid (RW)-Irvan Herman," kata Amir Sijaya, Rabu (21/9/2016).

Amir mengatakan, berkas yang dinanti dari paslon ini adalah syarat pendaftaran calon. Hal ini berbeda dengan syarat pencalonan, dimana pasangan independen belum melengkapi, akan diberikan sampai batas waktu ditentukan.

"KPU sebagai penyelenggaraan maupun sekretariat sudah melakukan persiapan selama masa pendaftaran yang dibuka mulai 21-23 September mendatang," imbuh dia.

Amir Sijaya juga menyatakan, pihak KPU Kota Pekanbaru Provinsi Riau berusaha memasukkan nilai kearifan lokal pada setiap kegiatan tahapan. Termasuk hari ini dengan menyediakan nuansa dan makanan khas Melayu. "Ini sebagai upaya tetap menjaga tradisi di bumi Melayu," katanya.

Sementara Divisi Teknis KPU Mai Andri mengaku sejauh ini persiapan sudah tidak ada masalah. Pihaknya akan berusaha menyelenggarakan tahapan dengan baik. ***

Editor:
Wawan Setiawan

wwwwww