Di Sela-sela Tugas, Polisi Tak Lupa Beribadah, Kapolresta: 252 Titik Salat Idul Adha di Pekanbaru Berjalan Aman

Di Sela-sela Tugas, Polisi Tak Lupa Beribadah, Kapolresta: 252 Titik Salat Idul Adha di Pekanbaru Berjalan Aman

Seorang polisi memasang sepatu untuk bertugas kembali mengamankan ibadah Salat Idul Adha, Senin pagi. (foto: goriau.com)

Senin, 12 September 2016 09:10 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Sebanyak 252 lokasi pelaksanaan Salat Idul Adha 1437 H di Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, Senin (12/9/2016) pagi berjalan aman dan kondusif. Ratusan aparat kepolisian dari seluruh kesatuan tampak ikut diterjunkan. Meski sebagian Kota Pekanbaru diguyur hujan sejak Senin pagi, namun pelaksanaan Salat Idul Adha tetap khusyuk. Sebagian dilangsungkan di dalam masjid karena kondisi lapangan becek. Sisanya bertahan di luar, walau sedikit basah.

"Alhamdulillah, dari 252 titik pelaksanaan salat, semuanya berjalan lancar dan aman. Masyarakat selesai melaksanakan ibadah tanpa gangguan kamtibmas," kata Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Toni Hermawan.

Begitu pula dengan acara pawai takbir tadi malam. Kapolresta Pekanbaru memastikan semuanya berjalan dengan kondusif. "Petugas memang kita tempatkan mulai takbiran hingga selesainya Salat pagi ini," imbuhnya.

Pantauan di Mesjid Agung An Nur, jemaah Salat Idul Adha membludak hingga ke luar, bahkan sampai ke gerbang masuk. Ratusan polisi dan petugas gabungan terlihat berjaga-jaga, mengawasi kendaraan dan prosesi salat.

Meski mendapat tugas pengamanan, pak polisi tersebut tetap menyempatkan diri ikut salat berjamaah. Setelah itu mereka kembali mengenakan sepatu lalu berjaga-jaga, sembari mengawasi setiap orang dan barang.

Saking membludaknya, ruas Jalan Diponegoro dan Hangtuah terpaksa dijadikan area parkir. Sedangkan di dalam, ribuan jemaah harus rela membentangkan sajadah, meski paving blok basah akibat sisa guyuran hujan. ***

Editor:
Farid Mansyur

Sumber:
GoRiau.com

Kategori : Peristiwa, Pekanbaru
wwwwww