Takut Mendapat Sanksi, PNS Membludak Penuhi Halaman Kantor Gubernur Riau

Takut Mendapat Sanksi, PNS Membludak Penuhi Halaman Kantor Gubernur Riau

PNS Pemprov Riau ikut apel pagi dan halalbihalal di halaman Kantor Gubernur Riau. (foto: goriau.com)

Senin, 11 Juli 2016 09:03 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Para pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau telah diingatkan jauh-jauh hari agar tidak membolos di hari pertama masuk kerja usai libur panjang Lebaran. Bagi yang melanggar, siap-siap akan dikenai sanksi tegas. PNS pun akhirnya berbondong-bondong mengikuti apel pagi, entah itu karena taat atau takut terhadap saknsi yang dijanjikan.

Pantauan di lapangan, ribuan PNS yang berasal dari satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di lingkup Pemprov Riau memadati halaman kantor gubernur. Bahkan rentetan mobil-mobil pelat merah dan mobil pribadi PNS terparkir memenuhi Jalan Cut Nyak Dien Pekanbaru.

"Apel pagi pertama masuk kerja diwajibkan semua hadir tanpa terkecuali. Ada sanksi tegas bagi yang melanggar," kata Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKP2D) Provinsi Riau Asrizal, Senin (11/7/2016).

Dijelaskannya, usai apel pagi absensi setiap SKPD akan dilaporkan. Dari laporan tersebut akan diketahui alasan berhalangan hadir yang bersangkutan, baik itu karena sakit, alasan tertentu atau tanpa keterangan. "Bagi yang absen karena alasan tertentu akan diberi sanksi tegas,” ujarnya. ***

Editor:
Mukhlis

Sumber:
GoRiau.com

Kategori : Pemerintahan, Umum, Riau
wwwwww