Home > Berita > Rohul

Yaelah… Mobil Dinas Milik Pemkab Rohul Diduga Digadaikan Oknum Anggota KPU ke Koperasi Simpan Pinjam

Yaelah… Mobil Dinas Milik Pemkab Rohul Diduga Digadaikan Oknum Anggota KPU ke Koperasi Simpan Pinjam

Ilustrasi.

Jum'at, 03 Juni 2016 16:28 WIB
PASIRPANGARAIAN, POTRETNEWS.com - Terkait adanya, dugaan mobil dinas (mobdin) milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hulu (Rohul) Provinsi Riau yang sering dipakai salah seorang oknum Komisioner KPU Rohul berinisial RK yang digadai ke Koperasi Simpan Pinjam di Kecamatan Rambah, Bupati Rohul H Suparman SSos MSi mengungkapkan dirinya akan menindak tegas oknum tersebut. "Saya akan suruh Satpol PP ambil mobdin itu, di tempat oknum tersebut menggadaikannya," kata Suparman, Kamis (2/6/2016) setelah menghadiri acara penandatanganan MoU RSU Surya Insani dengan BPJS kesehatan.

Dirinya juga menyayangkan apabila ada perusahaan simpan pinjam atau koperasi yang menerima gadai aset milik daerah, pasalnya hal tersebut tidak diperbolehkan.

"Kalau ada koperasi atau unit simpan pinjam lainya, yang menerima aset milik daerah sebagai jaminan tertentu itu salah, harus dicek dulu jaminan itu, kalau milik daerah itu salah. Masa tidak dicek dulu agunannya," jelasnya.

Suparman menambahkan apabila ada aset daerah yang menjadi jaminan ada aturan yang berlaku, dan apabila ada oknum yang menjaminkan aset daerah, akan segera pihaknya telusuri untuk mengambil kembali aset itu secepatnya.

"Baik pegawai dan koprasi yang menerima angguanan tersebut sama-sama salah, saya akan segara utus Satpol PP untuk mengambil mobdin itu," ujarnya. ***

Editor:
Akham Sophian

Sumber:
Tribunpekanbaru.com

Kategori : Rohul, Pemerintahan
wwwwww