Home > Berita > Umum

Srikandi Seni Unjuk Gigi di Hari Kartini

Srikandi Seni Unjuk Gigi di Hari Kartini

Srikandi seni unjuk gigi di panggung Tok Tan.

Minggu, 24 April 2016 13:11 WIB
Mukhlis
PEKANBARU, POTRETNEWS.com – Sebagai perwujudan menghargai perjuangan Ibu Kartini sebagai pejuang emansipasi wanita, para srikandi Kota Pekanbaru, Riau, unjuk kebolehan di panggung Tok Tan. Pertunjukan para srikandi seniman Riau itu berlangsung Jumat (22/4/2016) di Jalan Harmonis Hang Tuah ujung Pekanbaru. "Kita sengaja menampilkan srikandi seniman Riau dalam rangka suasana memperingati Hari Kartini pada 21 Aril 2016 kemarin," kata Penanggung Jawab Panggung Hiburan Tok Tan, H Aris Abeba.

Dikatakan Aris, Kegiatan seperti ini, sudah yang ke-4 kalinya setelah peresmian dilakukan beberapa bulan lalu. Sementara itu, panggung Tok Tan sendiri di samping mempunyaia keunikan, juga dipergunakan untuk semua kalangan tanpa kecuali.

Dijelaskan Aris, acara dibuka langsung oleh ketua Badan Kerjasama Organisasi Wanita (BKOW) Provinsi Riau Hj Irma Hafidah Rachman.

"Kita berharap dengan kegiatan ini, akan menumbuhkembangkan bakat srikandi seniman yang mempunyai talenta dan keberanian dalam menuangkan bakat dan krativitasnya," ujarnya. ***

Kategori : Umum, Pekanbaru
wwwwww