Home > Berita > Umum

Jelang Imlek, Harga Cabe dan Bawang Merah di Tembilahan Justru Turun Drastis

Jelang Imlek, Harga Cabe dan Bawang Merah di Tembilahan Justru Turun Drastis

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdaganga (Disperindag) Kabupaten Inhil Eddiwan Shasby.

Selasa, 02 Februari 2016 20:31 WIB
Yusuf
TEMBILAHAN, POTRETNEWS.com - Harga cabe merah di Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau mengalami penurunan drastis.

Informasi tersebut disampaikan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdaganga (Disperindag) Kabupaten Inhil Eddiwan Shasby kepada kepada wartawan termasuk potretnews.com Senin (1/2/2016) di ruang kerjanya.

Sebelumnya harga cabe merah di pasaran sekira Rp 60000 /kg, kini menurun menjadi Rp 38000 /kg. Untuk bawang merah mengalami penurunan dari Rp 35000 /kg menjadi Rp 25000 /kg.

Sedangkan untuk beras, lanjutnya, hanya beras lokal jenis karya saja yang mengalami kenaikan. Namun kenaikan harga yang terjadi pada beras lokal tersebut tidak signifikan dari Rp 10000 /kg naik menjadi Rp 12000 /kg.

Sedangkan untuk daging, mantan Kadis DKPP Inhil ini menyatakan masih normal dimana harga daging sapi masih Rp 120000 /kg, ayam kampung Rp 70000 /Kg dan ayam ras Rp 30000 /kg.

"Pemantauan harga ini terus kita lakukan setiap hari, dan akan kita laporkan kepada pak bupati," ujarnya. ***

Kategori : Umum, Inhil
wwwwww