Dikepung 61 Titik Panas, Pekanbaru dan Dumai Diselimuti Asap Pagi Ini

Dikepung 61 Titik Panas, Pekanbaru dan Dumai Diselimuti Asap Pagi Ini

Ilustrasi/Kabut asap yang melanda Kota Pekanbaru tahun 2015. (foto: kompas.com)

Sabtu, 27 Agustus 2016 08:45 WIB
PEKANBARU, POTRETNEWS.com - Kebakaran Lahan dan Hutan (Karlahut) yang melanda Provinsi Riau terus meluas. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru, Sabtu (27/8/2016) pagi mencatat, ada 61 titik panas yang tersebar di lima kabupaten. Tidak cuma ”dibanjiri” titik panas (hotspot) saja, sejumlah kawasan bahkan dilaporkan telah diselimuti kabut asap, imbas dari kebakaran lahan. Laporan BMKG pagi tadi, Kota Pekanbaru dan Dumai terpapar asap, dengan jarak pandang hanya 1.500 hingga 2.500 meter.

"Dua kawasan ini (Dumai dan Pekanbaru) statusnya diselimuti asap. Sedangkan di Rengat statusnya udara agak sedikit kabur," kata Kepala BMKG stasiun Pekanbaru, Sugarin, Sabtu pagi.

Kabut asap tersebut merupakan imbas dari meningkatnya titik panas (hotspot). Pagi ini saja, ada 61 hotspot yang menyebar di lima kabupaten, yakni satu hotspot di Kampar, dua hotspot di Rohul, sembilan hotpsot di Bengkalis dan 36 hotspot di Rohil.

"Di Mandau, Tapung Hilir, Pujud, Tanah Putih dan Kandis jadi konsentrasi titik panas paling mendominasi yang terdeteksi citra satelit pagi tadi. Kita telah koordinasi dengan Posko untuk upaya pemadaman (karhutla)," ujarnya. ***

Editor:
Akham Sophian

Sumber:
GoRiau.com

wwwwww